Minggu, 27 Desember 2009

9 Mesin Pilihan Untuk Membuat Situs Social Bookmark


Tentu Anda sudah tahu apa itu website social bookmark. Jika di dalam negeri saja kita mengenal situs social bookmark di antaranya; lintasberita.com, infogue.com, yournews.astaga.com, yehiapress.org dan masih banyak lagi yang lainnya atau web social bookmark di luar sana seperti del.icio.us, stumbleupon.com, buzz.yahoo.com, mister-wong.com dan masih ada ratusan situs social bookmark lainnya.
Namun tentu diantara Anda mungkin ada yang pernah berpikir untuk membuat sebuah website social bookmark milik Anda sendiri. Namun Anda bingung harus menggunakan mesin, software, platform seperti apa untuk membuat situs social bookmark?

Nah, bagi Anda yang ingin membuat situs social bookmark bisa memilih menggunakan platform diantara 9 platform open source untuk situs social bookmark di bawah ini:

Maaf kelebihan dan kekurangan masing-masing platform ini belum saya uji lebih jauh, jadi belum bisa menghadirkan review kelebihan dan kekurangan masing-masing platform 9 open source untuk website social bookmark ini.

1. Akarru
Akarru merupakan sebuah mesin untuk website social bookmark. Para pengguna dapat memposting link dan mempromosikan link ke homepage serta menggunakan sistem vooting seperti pada umumnya mesin social bookmark.
2. Pligg
Plig sangat mirip dengan Digg, memungkinkan Anda menambahkan konten sendiri. Dan platform inilah yang paling banyak digunakan baik di Indonesia maupun diluar sana.
3. Bookmark4U
Bookmark4U aplikasi web-server yang didasarkan pada Apache + PHP + MySQL. Bookmark4U dibuat untuk memberikan kenyamanan bagi pengguna bookmark.
4. CommunityNews
Dengan CommunityNews para pengguna bisa saling memilih dan berlangganan (subscribe) pada pengguna lainnya melalui RSS Feed yang tersedia.
5. ContARTE
Platform socia bookmark multiuser.
6. GetBoo
GetBoo dengan sistem Web 2.0 bookmark. Dapat mengimpor atau ekspor bookmark dari Firefox, IE, Mozilla, Netscape. Getboo sangat mirip dengan platform yang digunakan del.icio.us.
7. Laicos
Laicos bergaya platform Digg atau merupakan kloningan dari mesin Digg.
8. Scuttle
Scuttle bekerja layaknya del.icio.us. Sangat mudah digunakan kata user friendy, Scuttle memiliki beberapa fitur AJAX dan menghasilkan RSS feed.
9. Taggly
Platform social bookmark lainnya.




sumber:http://hakimtea.net




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Google search

Loading
 

Shoutmix


ShoutMix chat widget

Recent visitors

Site Info

free counters Powered by  MyPagerank.Net

Followers

cyberwk Copyright © 2010 Blogger Template Designed by Bie ___and Redesigned by adie cyberwk